Kupang, 30 Maret 2025 – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 H, Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda NTT, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima, S.I.K., S.H., memimpin kegiatan patroli pengecekan kesiapan pos pelayanan, pos pengamanan, dan pos terpadu di wilayah Kota Kupang pada Minggu (30/3/25).
Kegiatan ini dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) NTT sebagai bentuk sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Patroli dilakukan untuk memastikan kesiapan personel serta fasilitas pendukung di pos-pos yang telah disiapkan guna memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat selama periode libur Idulfitri.
Dalam keterangannya, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima menyampaikan bahwa patroli ini bertujuan untuk mengecek langsung kesiapan pos-pos pengamanan agar pelaksanaan tugas pengamanan dapat berjalan dengan optimal.
“Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh personel yang bertugas di pos pelayanan, pos pengamanan, dan pos terpadu dalam kondisi siap siaga. Kami ingin memastikan masyarakat yang merayakan Idulfitri dapat merasa aman dan nyaman,” ujar Kombes Pol. Deonijiu.
Rute patroli dimulai dari Mapolda NTT, kemudian melalui Jalan Soeharto, Perempatan Polda NTT, Jalan Sudirman, Kuanino, Fontein, hingga menuju arah Gereja Katedral. Selanjutnya, rombongan melanjutkan perjalanan ke Strat A, Mako Brimob, Pertigaan Subasuka, kemudian belok kanan ke arah Ina Boi, RS Siloam, dan berakhir di Lippo Plaza.
Dengan adanya patroli pengecekan ini, diharapkan pos-pos pengamanan dapat berfungsi secara maksimal dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Polda NTT juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas serta menjaga kondusivitas selama periode libur Idulfitri agar tercipta suasana yang aman dan nyaman bagi semua pihak.